Press "Enter" to skip to content

Quick Count LSI: Luwu Raya Masih Kuning

MALILIPOS.COM – Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Sulawesi Selatan tahun 2018 telah selesai dilaksanakan. Saat ini proses perhitungan suara tengah berlangsung dan baru akan direkapitulasi oleh Komisi Pemilihan Umum beberapa hari ke depan.

Kendati demikian, sejumlah lembaga survey dan hitung cepat telah mengeluarkan hasil perhitungan mereka. Hasilnya, pasangan calon (paslon) nomor urut 3 Nurdin Abdullah – A. Sudirman Sulaiman dinyatakan unggul pada berbagai hasil quick count dengan selisih sekitar 15-20%.

Di Luwu Raya yang mencakup daerah Kabupaten Luwu, Kota Palopo, Kabupaten Luwu Utara dan Luwu Timur, hasil perhitungan cepat yang dirilis oleh Lingkaran Survey Indonesia (LSI) menunjukkan kemenangan paslon NH-Aziz yang meraup 38,57%, mengalahkan perolehan paslon nomor urut 3 Nurdin Abdullah-A. Sudirman Sulaiman yang memperoleh 29,48%.

Sementara paslon nomor urut 4 IYL-Cakka berhasil mendapatkan 25,94% suara, jauh dari peroleh suara paslon nomor urut 2 Agus-Tanribali yang hanya meraup 6,01%.

Hasil hitung cepat tersebut menunjukkan bahwa mesin politik Partai Golkar sebagai pengusung utama paslon NH-Aziz masih sangat kuat. Meskipun digempur oleh dua kekuatan lawan, yakni paslon nomor urut 3 dan nomor urut 4, suara Golkar masih menang di daerah ini.