Serius Ingin Bangun Lutim, Isrullah – Usman Ajak Mahasiswa Berdialog

waktu baca 3 menit
Minggu, 1 Sep 2024 23:10 0 1383 Tim Redaksi
 

Makassar, MALILIPOS – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Luwu Timur, H. Isrullah Achmad dan H. Usman Sadik melakukan aksi menarik di Makassar.

Mereka mengajak mahasiswa yang berasal dari Kabupaten Luwu Timur (Lutim) untuk berdialog tentang masa depan daerah bertajuk Bumi Batara Guru itu.

Pada Minggu (01/09/2024) malam, bertempat di salah satu cafe di Jalan Saripa Raya Makassar, puluhan mahasiswa Lutim hadir mengikuti dialog bersama kandidat yang dikenal dengan akronim BERIMAN.

Dipandu oleh Sekretaris Jenderal Pengurus Pusat Ikatan Pelajar Mahasiswa Luwu Timur (IPMALUTIM) Muhammad Raja, dialog diawali oleh kandidat Bupati Luwu Timur H. Isrullah Achmad.

Alumni Jurusan Budidaya Pertanian Universitas Muslim Indonesia (UMI) tersebut mengatakan bahwa dirinya maju di Pilkada Lutim karena dorongan ingin membangun daerah agar lebih mandiri dan sejahtera.

“Lutim ini daerah yang sangat kaya, banyak potensi sumber daya alam. Makanya butuh sentuhan yang lebih serius terutama bagaimana mengoptimalkan sektor non-tambang yang berbasis ekonomi kerakyatan,” kata Isrullah.

Dengan mendorong sektor pertanian dalam arti luas, diharapkan perekonomian masyarakat bisa tumbuh lebih baik dan daerah akan memiliki pertumbuhan ekonomi yang lebih signifikan.

“Selama ini tulang punggung ekonomi Lutim adalah sektor pertambangan. Ke depan kita ingin sektor non-tambang juga bisa ditingkatkan melalui program dan kebijakan yang lebih terarah,” jelas Isrullah.

Pertemuan dengan para mahasiswa, kata putera kelahiran Wotu itu, merupakan bagian dari komitmen dirinya untuk membangun komunikasi yang positif dengan semua pihak terkait masa depan Lutim.

Menurut Isrullah, mahasiswa adalah bagian yang tidak terpisahkan dari agenda pembangunan. Mereka kelak akan jadi generasi pelanjut generasi saat ini.

“Karena itu (mahasiswa) mesti dilibatkan sejak awal, agar bisa memberi masukan ataupun kiritian terhadap visi misi dan rencana program kami di Lutim jika nanti terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati Lutim,” ujar Isrullah.

BACA:  Gunakan Pasapu, Isrullah-Usman Resmi Daftar di KPU Lutim

Sementara itu calon Wakil Bupati Luwu Timur H. Usman Sadik dalam pemaparannya menyatakan bahwa pihaknya ingin mendorong pembangunan secara merata di Luwu Timur.

“Ini juga salah satu target utama kita, yakni mewujudkan pembangunan secara merata di Lutim, tidak berat sebelah. Kami ada sejumlah program inovatif yang diyakini bisa mendorong pertumbuhan ekonomi baru,” jelasnya.

Dikatakan anggota DPRD Lutim tiga periode itu, dirinya mengerti benar persoalan mendasar yang dirasakan oleh rakyat di Luwu Timur, termasuk bagi mahasiswa.

“Saya jadi wakil rakyat selama tiga periode di Lutim. Saya tahu betul masalah kita, termasuk yang dirasakan mahasiswa. Jadi kami sudah memformulasi sejumlah program strategis khusus peningkatan kualitas SDM untuk adik-adik mahasiswa asal Lutim,” kata putera asli Towuti itu.

Selain akan terus mengembangkan program beasiswa S-1, Paslon BERIMAN juga menelorkan program beasiswa pascasarjana khusus kepada aktifis mahasiswa dan para atlit muda yang berprestasi.

BACA:  Partainya ke MTH, Ketua Bappilu PAN Lutim Justru Mendukung IBAS

“Kita ingin memberikan privilege kepada putera-puteri terbaik kita dari Lutim agar bisa lanjut S2 maupun S3, di dalam maupun di luar negeri,” ungkap Usman.

Mantan Wakil Ketua DPRD Lutim itu juga membeberkan sejumlah program unggulan lainnya di bidang pendidikan serta pengembangan generasi muda, termasuk kalangan milenial dan gen-Z.

“Kami berencana membangun Politeknik Energi dan Pertambangan (PEP) dan Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) di daerah kita, karena memang sangat diperlukan untuk menyiapkan sumber daya yang siap memasuki dunia kerja,” beber Usman.

Diskusi kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Sejumlah mahasiswa mengapresiasi keberanian Isrullah – Usman untuk langsung terlibat dalam diskusi dengan mahasiswa dan berharap forum serupa sering dilakukan di masa mendatang.

Sejumlah pertanyaan, masukan dan saran dilontarkan para mahasiswa kepada pasangan kandidat yang diusung oleh PAN, PKB, PKS dan Demokrat Lutim itu. (*)